SELAMAT DATAMG DI DESA PELANG KIDUL KECAMATAN KEDUNGGALAR KABUPATEN NGAWI

Artikel

Penyaluran BLT DD Tahap II Bulan April s/d Juni

12 Juni 2023 10:59:59  Administrator  125 Kali Dibaca  Berita Desa

pelangkidul.desa.id – Senin (12/06/23), Pemerintah Desa Pelangkidul melaksanakan Penyaluran Bantuan Langsung Tunai Dana Desa (BLT DD) Tahap II untuk Bulan April s/d Juni Tahun 2023. Kegiatan ini dimulai pukul 09.00 WIB di Pendopo Desa Pelangkidul dan dihadiri oleh Kepala Desa, Sekretaris Desa, dan dua Perangkat Desa Pelangkidul lainnya, serta 41 KPM (Keluarga Penerima Manfaat).

 

Kegiatan diawali dengan sambutan dari Kepala Desa yang menyampaikan bahwa KPM BLT DD untuk Tahun ini adalah KPM yang terpilih diantara lainnya, sebenarnya memang masih ada yang membutuhkan lagi, namun karena keterbatasan dari jumlah kuota sehingga terpilih hanya 41 KPM. Kemudian kegiatan dilanjutkan dengan penyaluran bantuan berupa uang tunai sebesar Rp 900.000,- untuk masing-masing KPM yang diserahkan langsung oleh Petugas dari Bank Jatim.

 

Proses penyaluran BLT DD Bulan April s/d Juni Desa Pelangkidul Tahun 2023 dilakukan secara bergilir sesuai urutan yang dating terlebih dahulu, untuk KPM yang tidak bisa hadir dapat diwakilkan dengan menunjukkan Fotokopi KK terkait hubungan dengan KPM, dan meminta Surat Kuasa bermaterai dari desa. Kemudian bagi KPM Tunggal yang sakit, yang tidak memiliki keluarga penyaluran dilakukan dengan diantar kerumahnya.

Kegiatan ini berlangsung dengan tertib dan terkendali. Dengan terlaksananya penyaluran bantuan ini diharapkan warga penerima BLT DD dapat memaksimalkan penggunaan bantuan tersebut untuk kepentingan dan kebutuhan pokok terlebih dahulu daripada kepentingan lainnya.

 

Kirim Komentar


Nama
No. Hp
E-mail
Isi Pesan
  CAPTCHA Image  
 

 Aparatur Desa

Back Next